- BGN RESMI ANGKAT 32 RIBU PPPK PADA FEBRUARI 2026
- BGN SUDAH SIRAM RP 18 T BUAT MBG HINGGA JANUARI 2026
- BUPATI PATI SUDEWO TERJARING OTT
- RUPIAH ANJLOK KE RP 16.925 PER DOLAR AS, IMBAS ISU GREENLAND-DEFISIT APBN 2025
- AHY SAMPAIKAN PENYEBAB UTAMA PESAWAT ATR 42-500 JATUH MASIH DIINVESTIGASI
- TRUMP ANCAM KENAIKAN TARIF 10% BAGI NEGARA EROPA PENDUKUNG GREENLAND
- PANGLIMA MILITER IRAN TEGASKAN SIAP PERANG DENGAN AMERIKA
- EFEK GEJOLAK GLOBAL RUPIAH TERTEKAN, BANK INDONESIA PERKUAT STABILISASI
Penulis: Naradata
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi potensi cuaca ekstrem berupa hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang, masih akan terjadi sepekan ke depan. “Beberapa wilayah di Indonesia akan mengalami peningkatan curah hujan walaupun sebagian besar wilayah masih berada pada periode musim kemarau,” ungkap BMKG tentang prospek cuaca 19 – 25 Agustus 2025. BMKG menjelaskan faktor yang memengaruhi kejadian ini: Dinamika atmosfer juga menyumbang cuaca ekstrem. “Kondisi atmosfer yang masih aktif dan kompleks ini berpotensi memicu cuaca ekstrem berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, angin kencang, serta gelombang laut tinggi di sejumlah wilayah Indonesia dalam…
Beberapa oknum PNS di Kementerian Agama diduga terlibat gratifikasi dari asosiasi travel haji. Komisi Pemberantasan Korupsi mengungkapkan hal tersebut ketika menyelidiki perkara kuota haji 2024. Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Asep Guntur Rahayu mengungkapkan aliran uang tersebu kini masih didalami tim penyidik. “Ada aliran dana, aliran uang yang berasal dari atau diambil pada asosiasi ini, kemudian diberikan kepada beberapa oknum di Kementerian Agama,” kata Asep “Kemudian fee-nya berapa? Apakah sudah pasti? Sedang kami hitung. Tapi kira-kira kisaran per kuota ya US$2.600 hingga US$7.000. Ada hitung-hitungan kasarnya, ada yang sudah menghitung 10.000 dikalikan sekian gitu.” Pungkasnya Jumlah tersebut setara dengan Rp42 juta…
Pada perayaan HUT Republik Indonesia Ke-80 Istana Merdeka Jakarta menggelar beberapa agenda kegiatan dalam proses menuju upacara pengibaran bendera sang saka Merah Putih. Sebelum upacara dimulai, Masyarakat dan Tamu undangan disuguhkan berbagai atraksi seperti terjun payung hingga pengibaran bendera merah putih raksasa. Turut hadir di upacara HUT RI Ke-80 Presiden terdahulu yakni Presiden ke-6 SBY dan Presiden ke-7 Jokowi hadir. SBY menggunakan jas hitam disertai peci sedangkan Jokowi menggunakan beskap hitam dan didampingi Iriana Jokowi. Wapres ke-6 Try Sutrisno, Wapres ke-10 dan 12 Jusuf Kalla, Wapres ke-11 Boediono, Wapres ke-13 Ma’ruf Amin turut hadir dalam upacara. Berikut rangkuman agenda kegiatan…
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) membeberkan 100 ribu tenaga kerja industri terancam Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) imbas pembatasan pasokan Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT). Jubir Kementerian Perindustrian Febri Hendri Antoni Arief mengatakan kabar pembatasan HGBT ini diumumkan oleh produsen gas bumi yang bisa menimbulkan luka bagi industri. ia menyoroti peran vital gas bumi baik sebagai bahan baku maupun sumber energi dalam proses produksi. Industri pupuk, kaca, keramik, baja, oleokimia, hingga sarung tangan karet merupakan beberapa subsektor industri penerima manfaat program HGBT. Dengan adanya pembatasan HGBT, maka sederet subsektor industri tersebut berpotensi menurunkan utilisasi pabrik, bahkan hingga penutupan usaha dan PHK pekerja industri.…
Polisi Republik Indonesia melalu Bareskrim Polri bergerak cepat melakukan penindakan terhadap tambang-tambang illegal yang berkeliaran di Indonesia Bareskrim Polri menetapkan Direktur PT KRLM berinisial MS sebagai tersangka di kasus tambang ilegal zirkon di Kalimantan Tengah. MS ditetapkan sebagai tersangka usai dilakukan gelar perkara oleh penyidik di Dittipidter Bareskrim Polri. “Sudah ditetapkan sebagai tersangka, hari Rabu tanggal 6 Agustus 2025,” kata Dirtipidter Bareskrim Polri, Brigjen Nunung Syaifuddin, melalui keterangan yang diterima pada Jumat (15/8). Jika tak kooperatif memenuhi panggilan polisi usai ditetapkan jadi tersangka, MS berpotensi ditahan. Sebab, ancaman pidana pasal yang dikenakan terhadap MS hingga 5 tahun penjara. “Tapi kalau…
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) langsung melesat saat Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato kenegaraan di DPR RI, Jumat (15/8). IHSG terpantau naik 79,14 poin (1 persen) ke 8.010 pada pukul 10:31 WIB. Melesatnya IHSG pagi ini merupakan rekor baru atau All Time High (ATH). Padahal tadi pagi dibuka di posisi 7.931 dan sempat melemah ke 7.898. Ada 276 saham hijau, 307 saham merah, dan 210 saham stagnan. Transaksi mencapai Rp 20,21 triliun dengan frekuensi perdagangan yang hanya 865.556 kali dan volume 27 miliar lembar saham. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melesat tinggi saat Presiden Prabowo berpidato menyinggung tentang korupsi, Prabowo…
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan pidatonya di acara Sidang Tahunan MPR/DPR, ia menyampaikan pemerintah akan mulai tertibkan tambang-tambang ilegal yang ada di Indonesia. Ia berjanji tidak akan pandang bulu dalam menindak para pelanggarnya. “Saya telah diberi laporan oleh aparat-aparat bahwa terdapat 1.063 tambang ilegal. Dan potensi kekayaan yang dihasilkan oleh 1.063 tambang ilegal ini dilaporkan potensi kerugian negara adalah minimal 300 triliun (rupiah),” ucapnya saat memberi pidato kenegaraan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (15/7). “Saya minta dukungan seluruh MPR, saya minta dukungan seluruh partai politik, untuk mendukung ini demi rakyat kita,” tambahnya. Ia pun berpesan kepada…
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian ditanyai terkait desakan pemakzulan Bupati Pati Sadewo yang berasal dari massa saat demo pada Kamis (14/8) kemarin. Menurutnya, pemakzulan harus melalui mekanisme yang berlaku. “Untuk pemakzulan, pemakzulan itu ada mekanismenya, mekanismenya yaitu melalui mekanisme DPR, saya dengar sudah membuat Pansus, ya sudah kita ikutin aja itu,” kata Tito Tito menyebut, Sadewo sudah menyampaikan permintaan maaf dan mencabut kebijakan pajak 250%. Untuk itu, ia mengimbau masyarakat Pati tetap tenang. “Jadi saya mengimbau untuk masyarakat tenang, jangan lakukan aksi anarkis apa pun. Kalau ada tuntutan, lakukan dengan mekanisme yang ada. Jangan melanggar,” ujarnya. “Sebaliknya, rekan kepala daerah…
KPK mengungkap bahwa Bupati Pati, Sudewo, diduga turut menerima aliran dana terkait kasus korupsi suap jalur kereta api. Penerimaan yang diduga ketika Sudewo menjabat Anggota Komisi V DPR periode 2019-2024. Kasus tersebut berawal dari OTT yang dilakukan KPK pada 11 April 2023. Awalnya 10 tersangka dijerat, termasuk Harno Trimadi, Direktur Prasarana Perkeretaapian DJKA Kemenhub, selaku penerima suap. ada empat proyek yang diduga diatur, yakni: Dalam pembangunan dan pemeliharaan proyek tersebut, diduga telah terjadi pengaturan pemenang pelaksana proyek oleh pihak-pihak tertentu melalui rekayasa sejak proses administrasi sampai penentuan pemenang tender. Berikut 10 tersangka yang ditetapkan KPK : Pemberi: Penerima: Mereka sudah…
Pemerintah melalui Kepala Kantor Komunikasi Presiden (Presidential Communication Office/PCO) Hasan Nasbi membantah kenaikan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) di sejumlah daerah, salah satunya Kabupaten Pati, Jawa Tengah, karena ada efisiensi dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara. Hasan Nasbi mengatakan pemangkasan anggaran yang dilakukan sejak awal 2025 tidak hanya dilakukan pemerintah pusat ke daerah tertentu, tapi ke semua wilayah yang jumlahnya mencapai 500-an kabupaten/kota. “Kalau mengenai tuduhan bahwa hal-hal yang dilakukan oleh beberapa pemerintah daerah ini terkait dengan kebijakan efisiensi, kami menganggap ini sebuah tanggapan yang prematur,” tuturnya Ia menekankan kenaikan PBB-P2 di sejumlah daerah sepenuhnya kewenangan kepala…